Sajadah Custom Full Print

 

Sajadah Custom

Sajadah adalah alas yang digunakan oleh ummat muslim pada saat mengerjakan ibadah atau shalat. Dan umumnya dimiliki oleh semua kaum muslim baik laki laki dan perempuan. Sajadah memiliki ukuran yang beragam disesuaikan dengan postur tubuh saat sujud, dan ukurannya cukup besar sekitar 90x150 cm. Bahan yang digunakan untuk sajadah sangat beragam, dan memiliki motif atau corak yang bernuansa islam.

Umumnya sajadah  memiliki corak masjid, ornamen atau motif simbol islami seperti ka’bah dan lainnya. Sajadah biasanya terbuat dari bahan berupa karpet dan memiliki tekstur yang lembut. Namun dijaman digital , kini banyak yang membuat sajadah custom. Bagi sebagian orang sajadah custom menggunakan motif atau desain yang berbeda dari pasaran sehingga terlihat unik dan berbeda dari yang lain.

Bahan yang digunakan untuk sajadah salah satunya menggunakan bahan Verlando. Jenis bahan ini hampir sama seperti kain katun drill. Bahan nya terbuat atau memiliki kandungan polyester sehingga sangat cocok digunakan untuk print full print. Selain bahan verlando ada juga bahan kanvas. Bahan ini lebih tebal dan teksturnya sedikit kaku.

Sajadah custom menggunakan sistem print sublim, kita bisa memilih ukuran dan desain sesuai permintaan, sehingga hasil print sajadah akan sesuai dengan selera masing masing.

Sajadah Custom
Sumber : Google

Saat ini banyak sajadah custom digunakan untuk traveling sehingga jenis dan dan ukuran sajadah yang digunakan bisa disesuaikan ukuran lebih kecil maupun bahannya lebih ringan. Selain itu banyak juga orang tua yang membuat sajadah custom untuk anak anak, sehingga bisa menjadi salah satu motifasi untuk anak anak lebih rajin beribadah.

Beberapa contoh sajadah custom anak anak

 




Sajadah Custom
Sumber : Google

Berikut beberapa tips sebelum memilih sajadah custom, yaitu ;

  • Tentukan tempat print yang akan anda pilih
  • Sesuaikan ukuran dan desain yang akan diprint
  • Tentukan bahan yang akan digunakan
  • Pastikan biaya print sesuai budget

Selain untuk pemakaian pribadi, sajadah juga bisa menjadi pilihan sebagai hadiah untuk keluarga atau orang terdekat. Sehingga dengan hadiah tersebut tentu akan sangat bermanfaat dan bisa selalu digunakan.

 

 

0 Komentar